banner 1024x768
BerauPendidikan

Bupati Berau Kukuhkan 33 Anggota Paskibraka Tahun 2024

×

Bupati Berau Kukuhkan 33 Anggota Paskibraka Tahun 2024

Sebarkan artikel ini

TANJUNG REDEB, Harapan Post – Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas Kukuhkan 33 Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Yang akan bertugas pada Pengibaran dan Penurunan Sang Saka Merah Putih pada Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia Ke-79 Kabupaten Berau Tahun 2024.

33 Petugas Paskibraka tersebut terdiri dari 16 orang putra dan 17 orang putri yang berasal dari Sekolah Menengah Pertama/Kejuruan (SMA/SMK) di Kabupaten Berau yang telah berhasil lolos dalam proses seleksi yang dilakukan beberapa waktu lalu.

“Saya Bupati Berau, dengan ini mengukuhkan Pasukan Pengibar Bendera Kabupaten Berau Tahun 2024 untuk bertugas pada Tanggal 17 Agustus 2024,” Ucapnya pada saat prosesi pengukuhan, Kamis (16/8/2024).

Sri menyampaikan ucapan selamatnya kepada 33 anggota Paskibraka Kabupaten Berau yang telah dikukuhkan, ia berharap para anggota Paskibraka tersebut senantiasa menjaga semangat dalam mengemban tugas untuk mengibarkan Sang Merah Putih pada tanggal 17 Agustus 2024 mendatang.

Selain itu, melalui momen tersebut, Sri juga berpesan agar Paskibraka dapat mewarisi nilai-nilai perjuangan, Pancasila, dan Proklamasi dan Undang-Undang 1945, sebagai bekal untuk meneruskan tonggak kepemimpinan bangsa Indonesia di masa depan.

“Harus disadari, perjuangan belum berhenti. Kucuran darah dan keringat para pahlawan yang telah berjuang memerdekakan negeri ini, harus kita hayati, mengisinya dengan kebaikan. Terutama, kepada generasi muda, generasi penerus bangsa ini. Karena di tangan kalian lah, masa depan bangsa kita ditentukan. Di pundak kalian lah, kemajuan bangsa ini dititipkan,” Ungkapnya.

Di samping itu, mereka juga sangat diharapkan dapat ambil bagian dalam upaya merawat persatuan dan kesatuan masyarakat Berau dengan memberikan contoh teladan.

“Kemudian, saudara sekalian juga harus segera bersiap, menghadapi segala tantangan dan persaingan. Kehadiran Ibukota Nusantara tentunya memerlukan peran serta para pemuda. Dan saya ingin, para pemuda Kabupaten Berau tampil sebagai pemuda yang unggul di negara ini,” Pungkasnya.

Reporter: Irfan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *