banner 1024x768
BerauBerita

Kantor Baru Untuk Kampung Tubaan, Kakam Pastikan Pelayanan Akan di Maksimalkan

×

Kantor Baru Untuk Kampung Tubaan, Kakam Pastikan Pelayanan Akan di Maksimalkan

Sebarkan artikel ini

TANJUNG REDEB, Harapan Post – Belum lama ini, Bupati Berau, Sri Juniarsih meresmikan kantor baru Kepala Kampung (Kakam) Tubaan. Rampungnya kantor tersebut, tidak lepas dari kontribusi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau yang menghibahkan lahan seluas dua hektare.

Kepala Kampung (Kakam) Tubaan, Saipul Achyar mengucapkan rasa syukur dengan hibahan lahan dari pemerintah daerah. Sehingga pembangunan bisa dilangsungkan hingga selesai dibangun.

Diharapkan, dengan kantor yang baru saja diresmikan itu, bisa memaksimalkan kinerja perangkat kampung dalam melayani segala kebutuhan masyarakat, khususnya di Kampung Tubaan.

“Alhamdulillah kita dapat hibah dan lokasinya itu strategis dipinggir jalan,” ucapnya, Rabu (24/7/2024).

Ia menjelaskan, awal mula pembangunan kantor tersebut, dimulai sejak 2020 lalu, hingga tahun 2023 sudah mulai ditempati oleh perangkat kampung.

“Meskipun pada tahun 2023 pembangunan gedung belum sepenuhnya rampung, tapi kami sudah mulai menempati,” tuturnya.

“Cuma memang sebagian besar sudah bisalah untuk ditempati, jadi kurang lebih satu tahun ditempati disitu,” tambahnya.

Ia menegaskan, berdirinya bangunan baru itu, bisa menjadi acuan bagi perangkat kampung untuk menaikan kinerja agar pelayanan bisa dimaksimalkan kedepannya.

“Ini bisa jadi dorongan untuk melayani masyarakat lebih baik lagi,” pungkasnya.

Reporter : Irfan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *